Waka Polda Jatim Menerima Kunjungan HIMPERA Provisi Jawa Timur
SURABAYA, suryaindonesianews.com
Waka Polda Jawa Timur BRIGJEN Pol Drs. Toni Harmanto, MH menerima Kunjungan dari Perhimpunan Pengembang Permukiman dan Perumahan Rakyat (HIMPERA) Provinsi Jawa Timur, Hari Selasa siang (19/03/2019), pukul 13.00 WIB, bertempat di Lobby Lantai 2 Gedung Patuh Mapolda Jatim.
Adapun dalam acara kali ini hadir mendampingi Para Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim diantaranya Karo Ops Polda Jatim Kombes Pol Drs. Herry Sitompul, MH, Karo SDM Polda Jatim Kombes. Pol. Ihsan Amin, SIK, MH, Karo Sarpras Polda Jatim
Kombes Pol Drs. Michael Aries Sudarmono dan Dansat Brimob Polda Jatim Kombes I Ketut Gede Wijatmika, SIK.
Kunjungan dari HIMPERA Provinsi Jatim di Mapolda Jatim ini merupakan dalam rangka untuk melaksanakan Audiensi dan Silaturahmi sekaligus membahas terkait Kerjasama Pengembangan Perumahan bagi Para Personil Polri. (Sam)
0 komentar:
Posting Komentar